Minggu, 28 Maret 2010

Transportasi umum harus dibenahi

Transportasi umum di Indonesia sudah banyak sekali seperti kereta, mobil angkot, bajai, delman dll. Akan tetapi, Transportasi umum yang sering digunakan para masyarakat di Indonesia adalah mobil angkot karena di setiap daerah sudah pasti ada. Transportasi ini sudah banyak sekali bahkan kita sering menjumpai saat sedang berpergian. Transportasi ini sangat bermanfaat bagi masyarakat yang ingin melakukan aktivitas sehari-hari baik itu di pagi hari bahkan hingga malam hari. Meskipun transportasi ini sangat di perlukan masyarakat banyak untuk mencapai tujuan tertentu tapi masih perlu di benahi, karena terkadang akan membuat jalan menjadi macet disebabkan sopir yang berhenti terlalu lama yang bukan pada tempatnya tetapi bukan hanya akan membuat jalan menjadi macet saja seperti para penumpang yang di dalam mobil tersebut menjadi kesal karena mereka mungkin saja sedang terburu-buru dan para pengguna jalan lainnya juga akan menjadi ikut kesal sehingga terjadi kebisingan bunyi kelakson mobil yang ingin jalan. Agar tidak terjadi kemacetan sopir angkot seharusnya berhenti pada tempatnya atau berhenti ketika sedang menurunkan dan menaikkan penumpang sehingga tidak ada yang akan dibuat menjadi kesal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar